Pasangan calon (Paslon) nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardhana menyampaikan ucapan selamat kepada paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno atas kemenangan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta. Ucapan selamat disampaikan melalui juru bicara Mohammad Ikhsan Tualeka.
"Jika melihat hitungan cepat, pasangan Pramono-Rano saat ini unggul (di Pilkada Jakarta 2024), karenanya kami mengucapkan selamat atas terpilihnya menjadi gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta,” katanya.
Saat memberikan pernyataan yang dikutip pada Sabtu 30 November 2024, Ikhsan mengatakan hasil hitung cepat atau quick count menunjukkan paslon nomor 3 meraih suara di atas 50 persen. Meski demikian, Ikhsan memastikan pihaknya akan menunggu hasil penghitungan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Tapi kalau kita lihat hitung cepat, atau real count saat ini, pasangan Pramono-Rano yang terbaik," lanjut Ikhsan.
Direktur Indonesian Society Network (ISN) ini pun berharap paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) juga melakukan hal yang sama. Menurut Ikhsan saling mengungkapkan selamat dalam kontestasi Pilkada harus dijadikan tradisi guna menumbuhkan demokrasi yang baik.
"Sebaiknya pasangan Ridwan Kamil-Suswono juga mengucapkan kepada pemenang untuk menumbuhkan tradisi demokrasi baik. Jadi yang kalah secara terbuka mengakui kekalahan dan mengucapkan selamat kepada pemenang,” kata Ikhsan.
Seperti diketahui, berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count pasangan nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno berhasil memenangkan Pilkada Jakarta dengan perolehan 2.181.636 suara atau 50,07 persen.
Disusul pasangan nomor urut 1 Ridwan Kamil dan Suswono yang mendapat 1.717.037 suara atau 39,40 persen. Di posisi terakhir pasangan nomor urut 2 Dharma Pongrekun dan Kun Wardana yang memperoleh 458.839 suara atau 10,53 persen.
Berdasarkan Pasal 10 ayat 2 UU Nomor 2 Tahun 2024 paslon dinyatakan menang Pilkada jika mendapat suara 50 persen plus satu suara (50% + 1). Itulah sebabnya jika mengacu pada hasil quick count pasangan Pramono-Rano menjadi pemenang Pilkada Jakarta 2024.
Namun paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono yakin Pilkada Jakarta akan berlangsung dalam dua putaran. Hal ini berdasarkan hasil rekapitulasi real count yang dilakukan tim internal
“Di internal sudah diumumkan oleh ketua tim dari paslon RIDO (Ridwan Kamil-Suswono), Pak Ariza Patria sudah mengumumkan bahwa untuk perhitungan internal yang dihitung itu kemungkinan besar akan terjadi dua putaran,” kata Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.
Saat memberikan keterangan di Gedung Parlemen Senayan Jakarta, Kamis 28 November 2024, Dasco menambahkan pihaknya akan terus menunggu hasil real count dari KPU.
“Jadi kalau Pilkada Jakarta kami juga sedang menunggu perhitungan real count dari KPU,” kata Dasco.