Miris, Tak Mampu Bayar Biaya Pemakaman, 2 Jenazah di Bandung Terlantar

Berharap ada donatur yang bersedia membantu biaya pemakaman

Kemiskinan ternyata bukan hanya menyengsarakan orang yang hidup, yang sudah meninggal pun ikut susah.

Hal inilah yang dialami 2 jenazah di Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Lantaran tidak mempunyai biaya untuk pemakaman, kedua jenazah itu terlantar di mushola.

Pengurus Rumah Singgah Baraya Ojol Bandung Selatan (BOBS) Peduli, Hary Kurniawan Hamidjaja mengatakan kedua jenazah tersebut masing-masing berusia 30 tahun dan 50 tahun. Keduanya sudah tinggal di BOBS sejak 2 bulan lalu.

Saat memberikan keterangan, seperti dikutip dari detik, Sabtu 30 September 2023, Hary menjelaskan jenazah yang berusia 30 tahun meninggal pada subuh. Sedangkan yang berusia 50 tahun meninggal pada sore harinya.

"Yang 30 tahun meninggalnya tadi subuh, belum di makamin karena masih nunggu biaya pemakaman, yang kedua unir 50 tahun tadi sore meninggal," ujarnya.

Hary menuturkan keduanya meninggal karena sakit. Menurutnya jenazah yang 30 tahun diketahui menderita penyakit ayan dan yang 50 tahun meninggal karena stroke.

"Yang umur 30 tahun punya penyakit ayan dan punya kendala di perut selalu sakit terus, kalau yang 50 tahun stroke sudah tidak bisa apa-apa," ujar Hary.

Sampai saat ini kedua jenazah itu masih belum dimakamkan karena kendala biaya. Keduanya disimpang di mushola tak jauh dari BOBS.

Hary mengungkapkan biaya pemulasaran sebesar Rp500 ribu per jenazah, sudah termasuk kain kafan. Sedangkan biaya penguburan masing-masing jenazah sekitar Rp1,5 juta.

"Iya ini masih di musala. Jadi memang dua duanya belum di kuburin karena tadi biaya pulasaran belum dibayar. Pulasaran biasanya Rp 500 udah sama kain kafan. Kalau biaya penguburan itu sekitar Rp 1,5 juta sama biaya makamnya. Jadi untuk dua orang sekitar Rp 3 juta," jelasnya.

Kondisi diperparah lantaran kedua jenazah itu tidak memiliki keluarga. Hary menambahkan belum ada bantuan apa pun dari pihak pemerintah. Dia berharap ada donatur yang bersedia membantu agar kedua jenazah bisa segera dimakamkan.

Jurnalis GBN

Tentang GBN.top

Kontak Kami

  • Alamat: Jl Penjernihan I No 50, Jakarta Pusat 10210
  • Telepon: +62 21 2527839
  • Email: redaksi.gbn@gmail.com