Airlangga Sebut Jokowi dan Gibran Sudah Jadi Keluarga Besar Golkar, PDIP: Silakan

"Kami tidak akan mengomentari partai-partai lain, silakan saja ya," kata Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mempersilakan Partai Golkar menampung Jokowi dan Gibran

PDIP dak mempermasalahkan kabar kepindahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih Gibran Rakabuming Raka ke Partai Golkar. Pasalnya kedua bapak dan anak itu saat ini sudah bukan lagi kader PDIP.

Hal itu disampaikan Ketua DPP PDI-P Bidang Ideologi dan Kaderisasi Djarot Saiful Hidayat saat menanggapi pernyataan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto soal status keanggotaan Jokowi dan Gibran. Djarot terang-terangan mempersilakan Partai Golkar untuk menampung Jokowi dan Gibran.

"Oh iya, silakan (Golkar terima Jokowi dan Gibran)," katanya.

Saat memberikan keterangan di Sekolah Partai DPP PDI-P, Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis 25 April 2024, Djarot menegaskan PDIP menjadikan ideologi sebagai tolok ukur. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menuturkan PDIP adalah partai yang memiliki ideologi Pancasila dan menjunjung Konstitusi.

PDIP ucap Djarot bukan partai yang mengejar kekuasaan, melainkan memperjuangkan hak rakyat.

"Kami bukan sekadar partai elektoral. Partai kita itu menyatu dengan keinginan rakyat, kehendak rakyat," ujar Djarot.

Namun Djarot enggan berkomentar lebih jauh terkait partai politik lain, termasuk jika ingin menampung Jokowi dan Gibran setelah resmi tidak lagi menjadi bagian partai banteng moncong putih itu.

"Kami tidak akan mengomentari partai-partai lain, silakan saja ya," tegas Djarot.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka sudah menjadi bagian dari keluarga besar Golkar. Pernyataan ini menanggapi kabar kedua bapak dan anak itu sudah tak lagi menjadi kader PDIP.

"Bagi kami Pak Jokowi dan Mas Gibran itu sudah masuk dalam keluarga besar Golkar," katanya.

Saat berbicara di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jalan Imam Bonjol, Menteng Jakarta Pusat, Rabu 24 April 2024, Airlangga mengatakan Jokowi selama ini sudah dekat dengan Golkar. Sedangkan Gibran telah mendapatkan mandat dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar.

"Bahwa Pak Jokowi itu dekat dengan Partai golkar, dan kedua, Pak Gibran itu mendapatkan mandat dari Partai Golkar melalui mekanisme Rapimnas resmi," ujar Airlangga.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini pun memastikan tak lama lagi Jokowi dan Gibran akan resmi menjadi kader partai berlogo pohon beringin itu. Airlangga menyebut hanya tinggal menunggu acara formalitas saja.

"Tinggal tentunya formalitasnya saja," ucapnya.

Tidak hanya Jokowi dan Gibran, Airlangga menegaskan Partai Golkar selalu terbuka untuk siapa saja para tokoh politik untuk bergabung. Menurutnya Jokowi adalah kader terbaik bangsa yang telah bersama Partai Golkar selama dua periode menjadi Presiden RI.

"Tentu Partai Golkar selalu terbuka terhadap kader-kader terbaik bangsa ini. Dan jelas Pak presiden, Pak Jokowi adalah kader terbaik bangsa yang sudah bersama Partai Golkar di dalam dua periode beliau," tutur Airlangga

Jurnalis GBN

Tentang GBN.top

Kontak Kami

  • Alamat: Jl Penjernihan I No 50, Jakarta Pusat 10210
  • Telepon: +62 21 2527839
  • Email: redaksi.gbn@gmail.com