PDIP menyatakan tertarik mengusung Susi Pudjiastuti untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat. PDIP menilai mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu adalah figur yang kompeten dan layak diusung guna menduduki jabatan Gubernur Jawa Barat (Jabar).
"Kami bisa dorong partai lain eksplor lebih jauh kesiapan Bu Susi. Menurut saya Bu Susi figurnya menarik," kata Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono.
Saat memberikan keterangan di Gedung Parlemen, Senayan Jakarta Rabu 19 Juni 2024, Ono mengaku pihaknya menerima masukan masyarakat terkait nama yang layak diusung di Pilkada Jawa Barat. Salah satu yang banyak mendapat dukungan adalah Susi Pudjiastuti.
"Ada statement Bu Susi, beliau akan siap apabila diminta masyarakat. PDIP akan dalami itu," kata Ono.
Namun anggota Komisi IV DPR RI ini mengakui sampai saat ini pihaknya belum berkomunikasi dengan Susi. Meski demikian Ono memastikan dalam waktu dekat akan bertemu dengan pemilik maskapai penerbangan Susi Air itu guna membicarakan soal Pilkada Jawa Barat.
"Insya Allah saya akan berkunjung langsung bertemu Bu Susi sekalian liburan ke Pangandaran," ujarnya.
Ono mengungkapkan, PDIP Jawa Barat bersikap realistis menghadapi Pilkada serentak November 2024 mendatang. Ono memastikan, partainya terus menjalin komunikasi dengan partai lainnya, terutama dengan PPP dan PKS.
Sedangkan dengan PKB dan Partai NasDem, Ketua Koperasi Perikanan Laut Mina Sumitra ini belum bisa memastikannya. Hal ini lantaran kedua partai tersebut gencar diberitakan bagal bergabung dengan pemerintah mendatang pimpinan Prabowo-Gibran.
"Mau tidak mau hanya menyisakan PDIP, PKS, PPP. Nasdem tidak tahu apakah masuk pemerintahan, PKB juga sudah. Yang kami komunikasi terus ya PPP dan PKS," tutur Ono.