Jokowi Lagi-lagi Tak Hadiri Sidang Majelis Umum PBB di New York

Sejak jadi Presiden RI tahun 2014, Jokowi hanya dua kali hadir melalui virtual

Presiden Jokowi lagi-lagi tak hadiri Sidang Majelis Umum PBB di New York, AS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) lagi-lagi tidak menghadiri Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat (AS). Dalam kegiatan yang dimulai sejak Senin 18 September 2023 itu, Indonesia akan diwakili oleh diwakili Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Indonesia Lalu Muhammad Iqbal mengatakan Menlu Retno Marsudi akan membacakan pernyataan nasional di Sidang Majelis Umum PBB pada Sabtu 23 September 2023.

"Indonesia diwakili pada level Menteri Luar Negeri. Pernyataan nasional akan dibacakan pada tanggal 23 September," kata Iqbal.

Saat memberikan keterangan Selasa 19 September 2023 Iqbal tidak menjelaskan alasan Jokowi tak hadir di pertemuan tinggi PBB tersebut. Iqbal hanya menyatakan ada sejumlah hal yang menjadi pertimbangan, terutama terkait persoalan dalam negeri yang lebih priortas untuk diselesaikan.

"Pasti ada pertimbangan hal yang lebih prioritas di dalam negeri," ujar Iqbal.

Ketidakhadiran Jokowi di Sidang Majelis Umum PBB bukan kali ini saja. Sejak menjadi Presiden RI di 2014, Jokowi tercatat hanya dua kali menghadirinya. Itu pun ketika Sidang Majelis Umum PBB dilakukan secara virtual pada 2020 dan 2021.

Selama lima kali gelaran Sidang Majelis Umum PBB, yakni pada 2015, 2016, 2017, 2018 dan 2019, Indonesia selalu diwakili oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla. Sedangkan pada 2022 Indonesia diwakili oleh Menlu Retno Marsudi.

Jurnalis GBN

Tentang GBN.top

Kontak Kami

  • Alamat: Jl Penjernihan I No 50, Jakarta Pusat 10210
  • Telepon: +62 21 2527839
  • Email: redaksi.gbn@gmail.com