Seimbangkan Kolesterol dalam Tubuh dengan Wortel, Selederi, Kunyit, dan Jahe

Kolesterol tidak bisa disembuhkan, melainkan diseimbangkan. Memperbanyak konsumsi buah, sayur dan rimpang adalah salah satu caranya.

Foto: Getty Images

Selama ini orang seringkali mengeluhkan masalah kolesterol. Pasalnya jika kandungan kolesterol dalam darah terlalu tinggi bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan, diantaranya bahkan penyakit kronis seperti jantung, stroke dan sebagainya. Itulah sebabnya banyak orang berusaha agar koleseterol bisa disembuhkan.

Padahal sebenarnya kolesterol tidak bisa disembuhkan, melainkan diseimbangkan. Caranya beragam, bisa dengan mengonsumsi obat-obatan, menggunakan ramuan herbal, memperbaiki pola makan dan rajin berolah raga.

Tahukah Anda bagaimana cara menyeimbangkan kolesterol dalam tubuh?

Kolesterol adalah lemak yang berada di dalam aliran darah. Sejatinya tubuh membutuhkan kehadiran kolesterol agar organ tubuh berfungsi dengan baik. Namun jumlahnya harus selalu terkontrol. Pasalnya jika jumlah atau kadar kolesterol dalam darah terlalu banyak bisa menimbulkan berbagai penyakit berbahaya, seperti jantung, stroke, batu empedu dan sebagainnya. Itulah sebabnya kadar kolesterrol harus selalu terjaga.

Ada tiga jenis kolesterol yang terdapat dalam tubuh, pertama adalah high-density lipoprotein (HDL). Zat ini sering disebut sebagai kolesterol baik lantaran berfungsi membawa kelebihan kolesterol keluar tubuh melalui urine, tinja, dan keringat. Kadar normal HDL dalam tubuh adalah 60 miligram per desilter (mg/dL). Semakin tinggi kadar HDL dalam tubuh semakin baik. Namun perlu dijaga agar kadar HDL dalam tubuh tidak lebih rendah dari 40 mg/dL.

Jenis kedua adalah low-density lipoprotein (LDL) atau yang biasa disebut kolesterol jahat. Berbeda dengan HDL, kandungan LDL dalam darah justru bisa membawa masalah bagi kesehatan. Kadar LDL dalam darah harus selalu dijaga agar tidak melewati batas 100 mg/dL. Jika melewati kadar normal, LDL akan menimbulkan penyumbatan pembuluh darah yang bisa berakibar serangan jantung, stroke dan lainnya.

Janis ketiga adalah Trigliserida. Kolesterol ini adalah yang terbanyak jumlahnya dalam darah. Kadar normal trigliserida dalam darah adalah 150 mg/dL. Jika jumlahnya berlebihan, trigliserida dan LDL akan menumpuk dalam pembuluh darah dan menyumbat aliran darah. Itulah sebabnya trigliserida dan LDL harus dijaga agar jmlahnya tidak terlalu tinggi dan kadarnya selalu normal.

Untuk bisa menjaga agar kadar kolesterol dalam tubuh normal dalah dengan menjaga pola hidup sehat. Rutin berolah raga sangat dianjurkan untuk menjaga kolesterol tetap aman. Selain itu pola makan harus diubah menjadi lebih sehat.

Pakar pengobatan herbal, dr Zaidul Akbar mengatakan masalah kolesterol tidak bisa diobati, apalagi menggunakan obat kimia. Penulis buku Jurus Sehat Rasulullah (JSR) ini menyebut kolesterol hanya bisa diturunkan atau diseimbangkan kadarnya dengan berbagai cara.

Dalam unggahan di akun intagramnya, dr Zaidul membagi beberapa tips menyeimbangkan kadar kolesterol. Alumnus Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Semarang ini menyatakan rajin berpuasa adalah cara paling ampuh menyaimbangkan kadar kolesterol. Menurutnya puasa yang dilakukan adalah rutin berpuasa Senin-Kamis, Ayyumul Bidh atau tiga hari setiap tengah bulan dan diakhiri dengan melakukan bekam sekali setiap bulan. Bisa ditanggal 17, 19, atau 29 bulan hijriah.

Selain itu perbaiki pola makan sesuai dengan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW. Rumus makan sehat menurut dr Zaidul adalah jangan makan sampai kenyang. Bagi lambung menjadi tiga bagian. Isi sepertiga dengan makanan, sepertiga kedua dengan air, dan sepertiga berikutnya berisi udara.

Hindari makanan cepat saji dan perbanyak buah, sayur dan rimpang. dr Zaidul juga membarikan resep mengolah sayuran yang bisa menyeimbangkan kadar kolesterol. Caranya, sediakan tiga wortel, dua batang selederi, jeruk dan lemon masing-masing satu buah. Sediakan pula satu ruas kunyit dan jahe, satu sayur kale ukuran besar dan seperempat sendok teh lada hitam.

Blender semua bahan tersebut kecuali lemon, dengan air secukupnya hingga menjadi jus. Tambahkan air perasan lemon dan madu untuk menambah rasa. Minum jus tersebut dua kali sehari. Jangan lupa minum air hangat setelah mengonsumsi jus tersebut

Jurnalis GBN

Tentang GBN.top

Kontak Kami

  • Alamat: Jl Penjernihan I No 50, Jakarta Pusat 10210
  • Telepon: +62 21 2527839
  • Email: redaksi.gbn@gmail.com